Gelar Sang Jawara Ajang Uji Coba Disabet Palimo Olang Putie

Gelar Sang Jawara Ajang Uji Coba Disabet Palimo Olang Putie
Camat Gunung Toar serahkan hadiah pacu jalur kepada pemenang

GUNTOR, RiauDaily.com - Palimo Olang Putie merupakan salah satu jalur andalan masyarakat Kecamatan Hulu Kuantan khususnya Desa Sei Alah berhasil menyabet gelar Sang Jawara pada perhelatan Pacu Jalur Ajang Uji Coba Tahun 2018 di Tepian Teluk Bayur Kecamatan Gunung Toar (Guntor), Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau.

Dimana perhelatan ini berlangsung selama tiga hari berturut-turut, mulai sejak 19-21 Juli 2018 dan diikuti oleh sebanyak puluhan kompetitor yang turut berpartisipasi di gelanggang kebanggaan masyarakat Gunung Toar. Akhirnya gelar Sang Jawara berhasil dibawa pulang oleh jalur Palimo Olang Putie setelah berjibaku di laga babak hidup mati atau penentuan di hari terakhir, Sabtu (21/07).

Hasil Pacu Jalur Ajang Uji Coba Kecamatan Gunung Toar Tahun 2018, berdasarkan peringkat juara dan hadiah di masing-masing nomor :

Juara I Jalur Palimo Olang Putie dari Desa Sei Alah Kecamatan Hulu Kuantan dengan hadiah Rp. 10.000.000, + Tonggol Juara + Tropi.

Juara II Jalur Siluncur Keramat Sakti dari Desa Serosah Kecamatan Hulu Kuantan dengan hadiah Rp. 8.500.000, + Tonggol Juara + Tropi.

Juara III Jalur Kahulu Jantan Danau Kompe Klinik Almafas dari Desa Benai Kecil Kecamatan Benai dengan hadiah Rp. 6.500.000, + Tonggol Juara + Tropi.

Juara IV Jalur Singa Kuantan dari Desa Sei Pinang Kecamatan Hulu Kuantan dengan hadiah Rp. 4.500.000, + Tonggol Juara.

Juara IV Jalur 9 Langkah Putri Samudra Klinik Almafas dari Desa Banjar Benai Kecamatam Benai dengan hadiah Rp. 4.500.000, + Tonggol Juara.

Juara VI Jalur Lintah Jalang dari Desa Petapahan Kecamatan Gunung Toar dengan hadiah Rp. 2.500.000, + Tonggol Juara.

Juara VII Jalur Rajo Biso Siposan Hitam dari Desa Banjar Padang Kecamatan Kuantan Mudik dengan hadiah Rp. 1.000.000, + Tonggol Juara.

Juara VIII Jalur Delima Indah Permata Kuantan dari Desa Saik Kecamatan Kuantan Mudik dengan hadiah Rp. 1.000.000, + Tonggol Juara.

Juara IX Jalur Panglimo Sati dari Desa Toar Kecamatan Gunung Toar dengan hadiah Rp. 1.000.000, + Tonggol Juara.

Juara X Jalur Carano Kuansing dari Desa Koto Tuo Kopah Kecamatan Kuantan Tengah dengan hadiah Rp. 1.000.000, + Tonggol Juara.

Camat Gunung Toar Sadarisnah, S.STP,. M.Si mengapresiasi panitia pelaksana dan para donatur serta  kepada seluruh masyarakat yang telah turut berpartisipasi dalam mensukseskan pacu jalur ajang uji coba ini. "Jadikan pacu jalur ini sebagai ajang silaturahmi. Sesuai dengan filosofi pacu jalur itu sendiri, dan mari kita bangun kekompakan dan tanamkan jiwa gotong royong pada diri pribadi masing-masing," ajaknya.

Terakhir, Camat mengucapkan "Selamat bagi para pemenang, dan bagi yang gagal atau belum berhasil ini adalah kemenangan yang tertunda," ungkapnya.***

##wisata

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index