Babin Kamtibmas Kampung Teluk Batil Ajak Warga Jaga Keamanan

 Babin Kamtibmas Kampung Teluk Batil Ajak Warga Jaga Keamanan
Sungai Apit- Babin Kamtibmas Kampung Teluk Batil kemarin menggelar makan bersama dengan aparatur kampung dan para guru TK  yang ada di Kampung Teluk Batil Kecamatan Sungai Apit.
 
Dalam acara makan bersama tersebut Brigader Murni selaku Babinkamtibmas Teluk Batel mengharapkan masyarakat ikut menjaga ketertiban dan keamanan bersama demi  terwujudnya pembangunan daerah. 
 
Lebih lanjut Murni menyatakan, saat ini Kabupaten Siak sedang menghadapi pesta demokrasi Pemilukada Serentak di Bulan Desember 2015. Dirinya mengingatkan pentingnya setiap masyarakat menjaga keamanan bersama sampai terpilih pemimpin daerah yang definitif. 
 
"Yang perlu kita ingat jangan sampai ada hal-hal yang bisa memecah belah kita. Walaupun berlain pandangan, namun satu tujuan dalam pembangunan," kata Brigader Murni.
 
Sementara itu PJ Penghulu Kampung Teluk Batel, Arman, mengimbau warga untuk ikut mensuseskan Pilkam dan Pilkada Serentak yang akan berlansung 9 Desember akan datang, serta Pilkam pada 24 Agustus.
 
"Kita harus berpikir lebih dewasa dan lebih matang dalam mengambil sikap, jangan sampai ada pihak yang dapat menghambat dan menggagalkan Pilkam pada 24 agustus nanti, sebab yang rugi bukan orang lain, tapi kita semua," harapnya. (fandy)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index