Tips Riasan Pengantin: Yang Berhijab Sebaiknya Jangan Berlebihan

 Tips Riasan Pengantin:  Yang Berhijab Sebaiknya Jangan Berlebihan
Banyak calon pengantin wanita yang berhijab bingung untuk menentukan tatanan hijab ketika menikah. Menurut perias ternama Ryan Ogilvy, gaya tatanan hijab pengantin perlu disesuaikan dengan karakter.
 
Meskipun berhijab, perias yang sering mendandani selebriti ketika menikah ini menyarankan agar tatanan hijab tidak berlebihan. Karena menurut Ryan, tatanan hijab pengantin perlu sesuai dengan karakter si pengantin itu sendiri.
 
“Kalau gaya berhijab itu tergantung selera pengantinnya. Lebih baik tidak yang rumit dan harus sesuai dengan karakter pengantinnya. Misalnya pengantin punya tipe wajah yang imut tapi ditata kerudungnya yang heboh itu kan tidak nyambung,” jelasnya kepada Okezone melalui sambungan telefon, Selasa (10/3/2015).
 
Selain menyesuaikan dengan karakter dan bentuk wajah pengantin, hijab pengantin juga perlu disesuaikan dengan tema pernikahan dan gaun pengantin yang dikenakan. Sehingga, penataan yang sederhana pun dapat menjadi lebih cantik.
 
“Hijab pengantin juga perlu dicocokkan dengan baju yang dipakai di hari pernikahan. Jadi menatanya lebih ke kombinasi warna, main ke tekstur dan layer-layer,” simpul Ryan Ogilvy. (rep05)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index