Mimpi Indah Fabregas tak Bisa Dibeli Setan Merah

 Mimpi Indah Fabregas tak Bisa Dibeli Setan Merah

BARCELONA-Gelandang Barcelona, Cesc Fabregas, menjelaskan alasannya menolak tawaran Manchester United pada bursa transfer musim panas 2013. Ia menegaskan takkan pindah ke Old Trafford, sekalipun Setan Merah menawarkan gaji dua kali lipat.

MU pernah dua kali mengajukan penawaran transfer untuk memboyong Fabregas, masing-masing dengan nilai 26 juta poundsterling (sekitar Rp 390 miliar) dan 30 juta poundsterling (Rp 468 miliar). Namun, Barca menolak tawaran tersebut.

MU kemudian sempat disebut siap mengajukan tawaran ketiga dengan harga 35 juta poundsterling (Rp 546 miliar), tetapi transfer akhirnya tak terealisasi.

Fabregas menjelaskan, kembali Inggris bukanlah pilihan dalam kariernya. Ia mengaku, membela Barca adalah bagian dari impiannya. Demi mewujudkan impiannya tersebut, ia mengaku rela gajinya dipotong saat meninggalkan Arsenal untuk bergabung dengan Barca pada 2011.

"Aku fokus meraih kemenangan bersama Barca.  Ketika aku tiba (di Barcelona), aku tahu ada klub lain di mana aku bisa meraih lebih banyak uang dan bermain lebih banyak," jelas Fabregas kepada Cadena Cope.

"Contohnya, aku menerima banyak uang di Arsenal. Namun, bergabung dengan Barcelona merupakan impianku dan aku tidak akan pergi sekalipun mereka (MU) menawarkan gaji dua kali lipat," lanjut pemain Spanyol tersebut.

Fabregas memang cukup menikmati kariernya di Camp Nou. Pemain asal Spanyol tersebut sejauh ini telah merasakan gelar La Liga, Copa del Rey, Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub. (rep05)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index