Libas Brigton, Arsenal Tendang Liverpool di Puncak Klasemen Liga Inggris

Libas Brigton, Arsenal  Tendang Liverpool di Puncak Klasemen Liga Inggris

Kilaskini.com - Arsenal kembali merengkuh puncak klasemen liga Inggris usai mengalahkan Brighton & Hove Albion 3-0 pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu (6/4). Dengan kemenangan tersebut, The Gunners unggul satu angka (71 point) dari Liverpool (70 poin) yang turun ke posisi kedua.

Liverpool kini berada dalam tekanan karena harus menghadapi Manchester United di Stadion Old Trafford pada Minggu (7/4) malam WIB.

Sementara Manchester City menempati peringkat ketiga dengan nilai yang sama dengan Liverpool. Man City sebelumnya menang 4-2 atas Crystal Palace.

Dominasi permainan Arsenal dalam laga tersebut terlihat sejak awal laga. Arsenal sudah uggul 1-0 melalui Bukayo Saka di babak pertama. Pada babak kedua, Kai Havertz dan Leandro Trossard melengkapi kemenangan The Gunners menjadi 3-0.

Permainan agresif Arsenal sejatinya mampu diimbangi Brighton hingga pertengahan babak pertama. Namun, tuan rumah akhirnya kecolongan di menit ke-33 lewat eksekusi penalti Bukayo Saka.

Winger asal Inggris tersebut dengan tenang melepaskan tembakan mendatar ke pojok kiri gawang untuk memperdaya kiper Bart Verbruggen yang bergerak ke arah yang salah.

Wasit menunjuk titik putih setelah pergerakan individu Gabriel Jesus dijegal Tariq Lamptey di kotak penalti.

Kendati Arsenal tampil dominan, Brighton juga sanggup mengancam. Peluang terbaik tuan rumah terjadi pada menit ke-44 melalui aksi Julio Enciso.

Enciso membuat kejutan dengan melepaskan tendangan melengkung dari sisi kiri kotak penalti namun tembakannya masih bisa ditepis David Raya dengan gemilang. Keunggulan Arsenal 1-0 bertahan hingga jeda babak pertama.

Arsenal mampu menambah keunggulan di babak kedua lewat gol Kai Havertz pada menit ke-62. Sontekan Kai Havertz memanfaatkan umpan tarik Jorginho tak sanggup dibendung Verbruggen.

Leandro Trossard yang masuk sebagai pemain pengganti berhasil mencatat namanya di papan skor pada menit ke-86. Trossard melakukan solo run sebelum menaklukkan Verbruggen.

Brighton terus mencoba untuk mencetak gol balasan di sisa laga, namun tak ada satupun gol yang tercipta. Arsenal berhak keluar sebagai pemenang dengan skor 3-0.

Susunan Pemain
Brighton XI (4-2-3-1): Bart Verbruggen; Tariq Lamptey, Jan-Paul van Hecke, Lewis Dunk, Pervis Estupinan; Carlos Baleba, Jakub Moder; Julio Enciso, Pascal Gross, Simon Adingra; Danny Welbeck.

Arsenal XI (4-3-3): David Raya; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko; Martin Odegaard, Jorginho, Declan Rice; Bukayo Saka, Kai Havertz, Gabriel Jesus.**
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index