Rupanya Gaji Gubri 10 Besar Tertinggi di Indonesia

  Rupanya Gaji Gubri 10 Besar Tertinggi di Indonesia
JAKARTA - Gubernur Riau (Gubri) dan Wakil Gubernur Riau (Wagubri) menempati posisi ke-10 penerima gaji terbesar gubernur dan wakil gubernur di Indonesia. Setiap bulan, Gubri mendapat fulus Rp217.271.662, sedangkan Wagubri Rp203.831.662.
 
Berdasarkan data yang dirilis LSM Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra), ada 10 gubernur dan wakil gubernur dengan penghasilan tertinggi. "Paling tinggi penghasilannya tentu DKI Jakarta, karena pendapatan asli daerahnya (PAD) paling besar. Riau menempati posisi ke-10 gubernur penghasilan tertinggi," ujar Knowledge Manager Fitra, Hadi Prayitno, di Bakoel Coffee, Jakarta, Minggu (1/12).
 
Dari data yang dirilis Fitra, uang yang diterima Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) setiap bulan mencapai Rp1,7 miliar lebih. Angka itu di luar gaji.
 
"Katanya keliling jalan kaki saja cukup. Kalau di DKI, Pak Jokowi sebulan bisa kelola uang dari gaji dan tunjangan itu Rp1,7 miliar. Itu berdasarkan APBD 2013 yang masih berjalan," jelas Hadi seperti dilansir sctv.co.id.
 
Ia menjelaskan, bila melihat dari gaji pokok dan tunjangan jabatan setiap bulan, Gubernur DKI memang hanya menerima gaji Rp8,4 juta. Tapi ada tambahan pemasukan yang diatur PP Nomor 69 Tahun 2010 yang mengatur soal insentif dan PP Nomor 109 Tahun 2000 yang mengatur tunjangan operasional.(rep05/mtr)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index