Boleh Hadirkan Penonton, Arsenal Vs Liverpool Akan Lebih Menarik

Selasa, 25 Agustus 2020 | 21:52:44 WIB


RIAUDAILY.COM - Semenjak Virus Corona Melanda di Dunia, Ini pertama kalinya laga sepakbola Inggris boleh menghadirkan penonton di momen Arsenal vs Liverpool. Kedua klub itu bakal berlaga di Community Shield 2020, Sabtu (29 Agustus 2020) malam pukul 22.30 WIB.

Seperti dilansir dari Detik, Arsenal yang dilatih Mikel Arteta adalag juara Piala FA, sedangkan Liverpool jawara Premier League Inggris. Laga ini menarik ditonton sebab The Gunners punya catatan lebih bagus.


Di kandang Timnas Inggris itu, Arsenal berlaga sebanyak 57 kali di semua ajang (Liga Champions, Piala FA, Piala Liga Inggris, dan Community Shield). 29 di antaranya adalah kemenangan yang diraih Arsenal saat berlaga di Wembley. Sedangkan 8 pertandingan lainnya Arsenal imbang, dan 20 lainnya kalah.

Dua kemenangan terakhir Arsenal dapatkan di ajang Piala FA musim lalu. Di semifinal Manchester City yang dilatih Pep Guardiola ditaklukkan. Lalu di babak final Chelsea juga takluk.


Arsenal mampu menyarangkan 85 gol ke gawang lawan. Pierre-Emerick Aubameyang menjadi striker penting dalam pencapaian Arsenal sejauh ini.

Dengan fakta tersebut, Mikel Arteta harus percaya menantang Liverpool yang juga mantan juara Liga Champions. Apalagi saat Liverpool bertanding di Emirates Stadium, Arsenal bisa menang dengan skor 2-1.
(rep05)

Terkini