Puluhan Warga Terjaring Razia KTP

 Puluhan Warga Terjaring Razia KTP

PEKANBARU - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Pekanbaru, Sabtu (14/12) malam menjaring puluhan warga dari berbagai tempat karena tak memiliki identitas Kartu Tanda Penduduk (KTP). Lokasi yang menjadi sasaran yang yakni mulai dari Jalan Tuanku Tambusai hingga Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (TBRPS).

Begitu tertangkap, puluhan warga langsung digelandang ke Kantor Walikota Pekanbaru hingga Minggu (15/12) dinihari. "Operasi yustisia ini dalam bentuk penertiban yang dilakukan Satpol PP agar warga Kota Pekanbaru tertib administrasi. Karena, setiap warga yang tidak memiliki identitas bisa dipidanakan," ujar Komandan Pleton (Danton) Satpol PP Pekanbaru, Harahap.

Dari lokasi penyisiran, puluhan warga itu terjaring di warung-warung yang menyediakan hiburan malam dan minuman keras. "Kita memang sengaja menyisir mereka dari warung remag-remang. Tak hanya puluhan warga yang kita amankan ke Kantor Walikota, barang bukti sepeda motor mereka juga kita amankan," tegasnya.

Sebagian dari puluhan warga yang terjaring sudah dipulangkan dengan jaminan pihak keluarga. "KTP saya hilang beberapa bulan lalu, dan baru diurus," ujar salah satu warga yang terjaring dan enggan disebutkan namanya begitu sampai di Kantor Walikota. Sementara, petugas Satpol PP terus mendata warga.

Dalam operesi ini, kebanyakan yang terjaring para pria meski ada sebagian wanita penghibur. Menurut petugas, operasi yustisia dilakukan dalam menegakkan Perda serta proses pembelajaran warga. "Kita akan rutin lakukan razia agar warga tertib administrasi. Untuk itu, kita imbau warga yang memiliki KTP untuk selalu membawanya kemanapun pergi," imbau Hasibuan. dilansir metro riau. (rep10)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index