Jakarta - Judi online (judol), yang tengah diburu pemerintah karena memicu keruntuhan keluarga hingga pembunuhan, banyak dikunjungi dari Indonesia via lima situs utama berikut. Menurut data Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), melibatkan perputaran uang yang sangat besar, yakni Rp327 triliun sepanjang tahun 2023.
Dampak Judol sendiri sangat komplek, beberapa diantaranya memberikan dampak berantai yang signifikan bagi para pecandunya, mulai dari terlilit hutang hingga konflik dalam keluarga.
Penyedia situs judol berupaya meraup audiens dengan memasarkan produknya lewat berbagai kanal, mulai dari beriklan lewat situs lain hingga menggunakan sosok influencer.
Beberapa situs punya alamat di Panama, surga pajak di kawasan Amerika Latin yang sempat terbongkar jadi sarang para pengemplang pajak di kasus Panama Papers.
Dikutip dari SimilarWeb, berikut beberapa situs judi online yang paling banyak dikunjungi di Indonesia:
1. bheestybaulk.top
Situs ini berada pada posisi teratas situs judi paling banyak dikunjungi di Indonesia dengan meraup 16,85 persen pasar.
Situs ini mendapat total 875 ribu kunjungan pada Juni dari sekitar 400 ribu orang. Indonesia sendiri hanya mencatatkan 6,5 persen dari total kunjungan tersebut.
Situs ini paling banyak mendapat kunjungan dari pengguna di Vietnam.
Tak berdiri sendiri, situs ini terkait dengan beberapa situs yang juga situs judi online seperti dangkyrikvip; rajapg1.site; dan cuan138q.site.
Situs yang tampak didaftarkan di Panama ini diketahui mendapatkan audiensnya dari referral situs lain dengan berkontribusi 86,99 persen dari total traffic.
Kategori situs yang paling berkontribusi adalah situs menonton film dan streaming yang mencatatkan kontribusi 42,99 persen.
2. dltv.org
Secara keseluruhan situs dltv mendapat total kunjungan sebanyak 458 ribu kali dari sekitar 39 ribu orang pada Juni lalu.
Indonesia tidak masuk dalam daftar teratas pengunjung situs ini. Beberapa negara dengan pengunjung terbanyak di antaranya adalah Rusia, Filipina, Kazakhstan, Ukraina, dan Peru.
Di Indonesia, situs ini meraup 15 persen total pengunjung situs judi pada Juni, hanya terpaut 1 persen dengan situs bheestybaulk.
Orang-orang mengunjungi situs ini secara direct atau melalui pencarian organik. Kanal-kalan iklan tidak terlalu berkontribusi terhadap pertumbuhan pengunjung situs ini.
Situs dengan IP utama di Rusia ini juga terkait dengan situs judol lain, yakni betboom.ru.
3. dhayxeqnylmaparu.net
Situs ini dikunjungi sekitar 221 ribu kali oleh 51 ribu pengunjung. Situs ini hanya dikunjungi oleh pengguna dari dua negara, yakni Indonesia dan Malaysia, yang hanya berkontribusi 0,47 persen pada traffic.
Dengan kata lain, hampir semua pengunjung situs ini berasal dari Indonesia.
Situs ini mendapat audiens dengan beberapa cara, di antaranya akses direct ke situs, referral dari situs lain, dan media sosial.
Situs yang domainnya terdaftar di Hayes, Inggris, ini mendapat referral dari beberapa situs judol lain, seperti gas138a, megaslotogacor, bongeslotb, raja123abangku, dan inioposlotjp.
4. aungudie.com
Situs ini mendapat total 7,6 juta kunjungan dari 2,6 juta pengguna pada Juni lalu. Negara yang paling berkontribusi pada traffic tersebut adalah Jepang (13.32 persen), Meksiko (8,91 persen), Argentina (8,15 persen), dan Indonesia (6,04 persen).
Akses langsung ke situs berkontribusi terhadap 32 persen traffic situs ini, sedangkan referral dari situs lain berkontribusi sebesar 62,21 persen dari traffic.
Situs yang paling banyak menyumbang traffic ke sini adalah situs dewasa dan situs file sharing. Menurut URLscan.io, domain situs ini terdaftar di Panama dan dibuat pada 5 Januari 2024.
5. zlink.fun
Situs ini mencatatkan 540 ribu kunjungan dari 123 ribu pengunjung pada Juni lalu, dan seluruh kunjungan tersebut berasal dari pengguna internet di Indonesia.
Situs ini mendapatkan 91 persen audiensnya dari akses langsung ke situs.
Tak banyak informasi traffic yang diberikan untuk situs ini oleh SimilarWeb. situs ini hanya disebut memiliki durasi kunjungan rata-rata 13 menit dan 1 detik; menerima 2 halaman per kunjungan; serta bounce rate 61,52 persen.**