Reses , Anggota DPRD Rohil Fraksi Golkar Jasmadi Kori: Serap Aspirasi Masyarakat

Reses , Anggota DPRD Rohil Fraksi Golkar Jasmadi Kori: Serap Aspirasi Masyarakat
Reses DPRD Rohil H.Jasmadi SE

RiauDaily.Com Rokan Hilir - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rokan Hilir dari Partai Golkar H.Jasmadi SE atau yang lebih dikenal Ijas Kori melaksanakan kegiatan reses masa sidang II Tahun 2021,dijalan Sempurna RT.10 RW.02 Kepenghuluan Labuhan tangga Hilir, Kecamatan Bangko, Sabtu (28/08/2021)

Masa reses kedua di tahun 2021 ini dilaksanakan sebanyak tiga titik,  Yakni Kecamatan Pekaitan,Sinaboi dan Terakhir dikecamatan Bangko, Ujarnya. 

Reses merupakan masa di mana Anggota DPRD melakukan kegiatan di luar masa sidang,Para anggota dewan ini berkesempatan untuk bertemu dan menjumpai konstituen di daerah pemilihannya (Dapil) masing-masing, tentunya sesuai dengan protokol kesehatan covid-19 yang telah ditentukan. Hal ini dilakukan guna menjaring dan menampung aspirasi serta melaksanakan fungsi pengawasan.

H.Jasmadi Kori Dalam Sambutannya, "Kunjungan Reses Ini merupakan Agenda Silaturahmi dan Tentunya Kami hadir untuk menjemput Aspirasi Masyarakat secara langsung khususnya Dilabuhan tangga Hilir ini untuk kami sampaikan ke pimpinan Dewan agar bisa kami Paripurna kan nanti", Pungkasnya.

Sementara itu, salah satu masyarakat labuhan tangga Hilir Harmaini berharap kepada Anggota DPRD Rohil H.Jasmadi SE, jika Ada Program pembangunan desa,kami berharap agar Jalan Sempurna ini di Aspal,Harapnya.

Ketua RT 05 Jasman juga berharap agar dibuatkan Sumur Bor dirumah Suluq Aklul Ibadah yang ada dijalan Sempurna ini,katanya.

Selain itu, Penghulu M.Tarmizi juga berharap kepada anggota DPRD H.Jasmadi SE,agar dapat melakukan normalisasi disungai Bt.7 dilabuhan tangga hilir Guna memudahkan akses masuk para nelayan yang ada diwilayah kerjanya.

Tampak hadir dalam Reses itu,Datuk penghulu Labuhan tangga Hilir M.Tarmizi SH,Ketua LPM Bapak Kalam,para RT dan Ibu ibu yang antusias mengikuti acara tersebut.

Anggota Dewan H.Jasmadi  Saat diwawancarai awak media" kita melakukan diskusi langsung dengan masyarakat dan Insyaallah Akan kita upayakan apa yang menjadi Aspirasi masyarakat,terkait pengaspalan Jalan sempurna dan pembuatan sumur Bor, tentunya kita Upayakan melalui APBD- P jika memungkinkan ketersedian anggaran kita, sebaliknya jika tidak kita akan masukan ke APBD Tahun Depan",pungkasnya.

Selanjutnya, hasil pelaksanaan reses DPRD Kabupaten Rokan HilirTahun 2021ini akan ditindaklanjuti sebagai usulan pembangunan di tahun 2021, dan akhir Acara ditutup dengan doa oleh ustadz Sapto.

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index