PEKANBARU

Lewat Pos, Ratusan KTP el Pekanbaru Siap Diantar

Lewat Pos, Ratusan KTP el Pekanbaru Siap Diantar

PEKANBARU-- Ratusan KTP elektronik atau KTP el di Kota Pekanbaru yang sudah siap cetak bakal dikirim lewat Kantor Pos Pekanbaru. Saat ini pengiriman KTP el dalam tahap persiapan dokumen.

"Kami mempersiapkan dokumen, agar KTP el bisa dikirim melalui pos," jelas Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru, Irma Novrita, Rabu (8/7/2020).

Ia mengaku, jumlah KTP el yang bakal dikirim lewat pos masih terbatas. Jumlahnya mencapai 700 hingga 800 keping.

"Jadi KTP el ini nantinya disalurkan lewat pos. KTP tersebut bakal dikirim ke alamat pemiliknya," ulasnya.

Irma memaparkan, untuk tahap awal KTP el yang dikirim via pos masih terbatas. Untuk saat ini hanya sekitar 2500 dokumen.

Layanan ini nantinya diharapkan bisa mengurangi adanya pengunjung yang menumpuk di Layanan Dukcapil Pekanbaru. Bagi KTP el yang sudah siap juga bisa dijemput di UPTD kecamatan. (rep05/kominfo)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index