Ini Dia Jurus Dapatkan Tiket Mudik Secara Online

 Ini Dia Jurus Dapatkan Tiket Mudik Secara Online
BERBICARA tentang mudik, berburu tiket adalah hal yang sering kali merepotkan orang. Banyak orang justru lebih dulu merasa pusing ketika harus berburu tiket mudik, apalagi jika harus berhadapan dengan antrean yang panjang dan saling berebut tiket demi tidak kehabisan.
 
Untunglah saat ini sistem online sudah mulai ramai di dunia penjualan tiket. Anda bisa memesan tiket secara online yang jelas jauh lebih nyaman dan cepat karena terhindar dari antrean yang berjubel. Tiket pun bisa dikantongi dalam hitungan menit.
 
Walau demikian, berebut tiket mudik memang tidak terhindarkan meski melalui sistem online. Oleh karena itu, sebaiknya Anda mempertimbangkan untuk mudik menggunakan pesawat terbang. Kelebihan mudik dengan pesawat terbang adalah Anda bisa memesan tiketnya dari jauh-jauh hari sehingga bisa memperkecil kemungkinan kehabisan tiket.
 
Untuk Anda yang ingin booking tiket mudik online, secara umum ada tiga cara utama untuk melakukannya. Silakan tentukan sendiri mana cara yang paling nyaman bagi Anda untuk mudik tahun ini.
 
Melalui situs resmi maskapai
 
Kelebihan dari booking online tiket mudik melalui situs resmi maskapai adalah jaminan keamanan karena Anda langsung memesan dari penyedia jasa penerbangan yang akan Anda naiki. Informasinya lengkap dan valid, serta harganya pun resmi dari pusatnya.
 
Hanya saja, booking tiket mudik melalui situs resmi ini membuat Anda terpatok pada harga yang diberikan oleh maskapai tersebut. Jika pun Anda ingin membandingkan harga maskapai lain untuk mendapatkan yang termurah, Anda perlu repot sedikit dengan mengunjungi situs resmi maskapai lain satu per satu sebelum memutuskan akan mudik dengan maskapai yang mana. Ingat lagi bahwa terdapat puluhan maskapai lokal di Indonesia. Mengecek jadwal dan harga tiket dalam satu situs resmi saja bisa memakan waktu, apalagi puluhan situs.
 
Melalui bantuan situs pencari perjalanan
 
Anda juga bisa booking online tiket mudik melalui situs pencari perjalanan (travel search engine). Cara kerja situs semacam ini adalah sebagai mesin pencarian yang mengambil informasi yang dibutuhkan konsumen (misalnya tiket pesawat dan hotel) dari situs-situs penyedia layanan perjalanan, seperti situs resmi maskapai atau online travel agent (OTA). Setelah itu, situs tersebut akan menampilkan hasilnya pada halaman yang sedang Anda akses.
 
Keuntungan bagi Anda adalah tak perlu repot untuk mengecek satu per satu laman resmi maskapai atau OTA. Semua pilihan kategori yang Anda cari sudah terangkum dalam satu halaman dan bisa langsung Anda bandingkan satu dengan lainnya. Meski demikian, Anda harus tahu bahwa situs pencari perjalanan hanya berperan sebagai perantara bagi pihak penyedia layanan perjalanan dan konsumen, serta kebanyakan hanya menampilkan hasil dari pihak-pihak yang telah bermitra dengannya. Selain terbatas, Anda juga tak akan mengetahui jika satu maskapai atau OTA memiliki penawaran khusus pada saat itu.
 
Melalui online travel agent (OTA)
 
Cara satu ini termasuk yang paling banyak diserbu orang di zaman sekarang. Online travel agent ini merupakan sebuah situs yang menyediakan layanan menyeluruh untuk booking tiket pesawat terbang dan hotel. Anda tidak perlu bantuan dari pihak ketiga, cukup operasikan instruksi dalam situs tersebut, lalu tunggu hasilnya keluar dalam hitungan detik.
 
OTA menyediakan informasi tiket pesawat dari beragam maskapai dengan lengkap dalam satu tempat, sehingga Anda bisa membandingkan harga tiket pesawat antarmaskapai tanpa harus berpindah situs. OTA juga memungkinkan Anda mendapatkan tiket mudik termurah, mengingat ragam promo yang sering ditawarkan, apalagi menjelang momen khusus seperti Hari Lebaran.
 
Traveloka adalah salah satu OTA yang dimaksud. Traveloka menyediakan banyak pilihan maskapai dengan ribuan rute. Fitur Promo Quick Finder memudahkan Anda menemukan hari terbaik untuk mudik dengan harga penerbangan yang paling murah.
 
Melalui Traveloka, Anda bisa booking tiket mudik dengan cepat, bahkan lebih murah dari situs lain. Jaminan murahnya dibuktikan dengan komitmen OTA tersebut untuk mengganti selisih harga hingga Rp200.000 jika terbukti tiket mudik yang Anda booking di sini ternyata lebih mahal dari situs lain.
 
Kini, Anda sudah tahu mana cara yang paling efisien untuk memesan tiket mudik. Berburu tiket tentu tak seharusnya lagi menjadi ritual yang memusingkan dengan kehadiran situs pemesanan tiket online. Bukan cuma instan, tapi juga menguntungkan karena dengan usaha minimal, Anda bisa terhindar dari risiko kehabisan tiket mudik. (Rep05)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index