Irfan Bachdim Mulai Debut di J-League Maret 2014

Irfan Bachdim Mulai Debut di J-League Maret 2014
Jakarta - Penyerang asal Indonesia, Irfan Bachdim, sebentar lagi akan menjalani debutnya di kompetisi Divisi 1 J-League bersama tim Ventforet Kofu. Irfan kemungkinan bisa menjalani debutnya sebagai pemain pertama Indonesia yang bermain di J-League pada pertandingan pembuka melawan Kashima Antlers.
 
Ventforet Kofu akan menjamu Kashima Antlers di Stadion Yamanashi Chuo Bank, Sabtu, 1 Maret 2014. Jika Irfan diturunkan oleh pelatih Hiroshi Jofuku, laga nanti akan menjadi laga sangat berat bagi Irfan. Pasalnya, Kashima Antlers merupakan tim kuat di J-League.
 
Meskipun Kashima Antlers pada musim 2013 hanya mampu finis pada posisi kelima, tim yang saat ini dilatih Toninho Cerezo itu memiliki sejarah mentereng. Kashima Antlers merupakan klub paling sering menjuarai Divisi 1 J-League dengan torehan tujuh kali juara.
 
Sedangkan Ventforet Kofu hanyalah tim papan bawah Divisi 1 J-League. Pada musim lalu, klub itu hanya finis pada posisi ke-15, satu peringkat di atas zona degradasi. Pada musim-musim sebelumnya, Ventforet Kofu lebih sering mondar-mandir dari Divisi 1 ke Divisi 2.
 
Namun Irfan tak gentar menghadapi nama besar Kashima Antlers. Pemain 25 tahun itu sudah menjalani sesi latihan pramusim bersama Ventforet Kofu. Irfan menjalani sesi latihan pertama bersama Ventforet Kofu pada Senin, 1 Februari 2014 waktu setempat.
 
"Baru saja menjalani sesi latihan pertama saya. Perasaan yang luar biasa!!" kata Irfan melalui akun pribadi Twitter-nya seperti dilansir Tempo.co. (rep03)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index