Gunakan Hak Pilih, Gubri Targetkan 90 Persen Terwujud Di Riau

Gunakan Hak Pilih, Gubri Targetkan 90 Persen Terwujud Di Riau
PEKANBARU - Menjelang pemilihan presiden (pilpres) 9 Juli, Gubernur Riau H Annas Maamun mengimbau kepada seluruh pihak agar dapat bersama-sama turut mensukseskannya. Sebab, target 90 persen pemilih menggunakan hak pilihnya harus diwujudkan di Riau.
 
Hal ini disampaikan Gubri dalam salah satu kesempatan membuka acara Jambore Satpol PP di Pekanbaru, Selasa (17/6) pagi. Menurutnya, mulai KPU Riau, Bawaslu, dan seluruh elemen serta instansi di pemerintahan harus dapat mengajak masyarakat memilih.
 
‘’Jika semua bersinergi dan saling mendukung serta mampu turun bersama-sama ke lapangan, maka target 90 persen yang kita kejar untuk angka partisipasi pemilih pada pilpres 9 Juli nanti akan tercapai,’’ kata Annas.
 
Karenanya kepada seluruh pegawai di lingkungan Pemprov Riau yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, diharapkan Gubri dapat mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya. Dengan demikian target yang disiapkan bisa terwujud pada hari pelaksanaan. ‘’Tapi benar-benar mengajak, jangan mempengaruhi untuk memilih salah satu pasangan. Itu tidak boleh,’’ beber mantan Bupati Rokan Hilir dua periode tersebut.
 
Dengan demikian, metode dan berbagai hal yang dinilai dapat dilakukan untuk mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya bisa dilakukan. Sehingga masyarakat menyadari arti penting untuk dapat ke TPS pada 9 Juli nanti.(rep05/rpc)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index