Asyik Mesum di Semak, Sejumlah Pasangan Diciduk Tim Yustisi Mandau

Asyik Mesum di Semak, Sejumlah Pasangan Diciduk Tim Yustisi Mandau

DURI - Tim Yustisi Kecamatan Mandau, Bengkalis yang terdiri dari Polisi dan Satuan Polisi Pamong Praja, Rabu (4/6/14) malam sekitar pukul 21.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB Dinihari melaksanakan operasi Penyakit masyarakat (Pekat). Dari operasi tersebut, 19 penikmat malam dan pelanggar Peraturan Daerah (Perda) berhasil dijaring.

Dari operasi jelang datangnya bulan Suci Ramadhan tersebut langsung dipimpin oleh Sekretaris Camat Mandau, Sapon diawal operasi langsung menggebrak tampat memadu kasih tepat di Jalan Rangau Kilometer 2. Dari tempat itu, petugas berhasil menjaring sejumlah pasangan yang tengah dimabuk cinta tengah memadu kasih disemak belukar.

Tidak puas dengan hasil yang dijaring, petugas melanjutkan operasi disepanjang warung remang-remang yang berada dijalan lintas Duri-Dumai hingga berakhir disalah satu hotel yng berada di Jalan Jendral Sudirman.

" Dari hasil operasi malam ini, kita berhasil menjaring sembilan belas orang pelanggar perda diantaranya tujuh pria dan dua belas cewek, " jelas Sekcam Mandau, Sapon melalui Kasi Trantib, Syamsul Alam kepada riauterkini.com.

Ditambahkan Syamsul, operasi yang dilaksanakan tersebut direncanakan akan terus berlanjut hingga wilayah Kecamatan Mandau tertib jelang datangnya Ramadhan dan Idul Fitri.

" Insya allah kita akan terus menertibkan wilayah Kecamatan Mandau ini hingga datangnya Ramadhan dan Idul Fitri. Setelah membuat surat pernyataan, pelanggar perda dan penikmat malam itu kita lepaskan kembali," jelasnya mengakhiri.***(cr01/rtc)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index