Jika Jokowi Meminang JK, Inilah Untung Ruginya

 Jika Jokowi Meminang JK, Inilah Untung Ruginya
Jakarta - Calon presiden dari PDI Perjuangan, Joko Widodo, mengatakan deklarasi calon pendampingnya akan dilakukan pada pekan depan. Ia memberi sinyal bahwa salah satu kandidat wakil presiden yang akan mendampinginya pada pemilihan umum presiden 9 Juli nanti adalah mantan wakil presiden Jusuf Kalla."Nanti akan diumumkan pekan depan," kata Jokowi, Jumat malam, 9 Mei 2014. 
 
Menurut Djayadi Hanan, peneliti Saiful Mujani Research and Consulting, Jusuf Kalla--biasa dipanggil JK--mempunyai keunggulan di bidang ekonomi. Sebab, pria kelahiran Sulawesi Selatan itu memiliki latar belakang pengusaha. Kemampuan ini yang dianggap bisa menutupi kekurangan Jokowi. "Meski bergerak di ekonomi makro, dia tahu persoalan ekonomi pada umumnya, " ujar Djayadi.
 
Menurut hasil survei lembaganya, ujar Dyadai, JK punya tingkat keterpilihan tinggi dibandingkan dengan tokoh lainnya. Simulasi Jokowi-JK, kata dia, juga bisa mengalahkan simulasi Jokowi-tokoh selain JK. Pasangan itu, kata dia, juga bisa mengalahkan simulasi pasangan pesaing. "Dia juga cukup populer di Sulawesi Selatan. Bahkan hampir di seluruh Sulawesi," katanya.
 
Namun, Djayadi meneruskan, JK tidak memiliki kemampuan di bidang hukum. Begitu juga dalam pergaulan internasional. Hanya, "Jusuf Kalla mempunyai pengalaman saat membantu proses perdamaian di Aceh dan Thailand," ujar Djayadi. (rep05)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index