SBY Pamitan di Depan Para Capres

SBY Pamitan di Depan Para Capres
Riaudaily.com, Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berpamitan pada saat pidato pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrembangnas) 2015 di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu, 30 April 2014.
 
Ucapan perpisahan itu disampaikannya di hadapan para menteri, pejabat tinggi negara, dan kepala daerah. Sejumlah pejabat itu juga calon presiden yang akan berlaga dalam pemilihan 9 Juli nanti, seperti Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan Menteri Koordinator Bidang Ekonomi Hatta Rajasa. "Ini Musrenbang saya yang terakhir," ujar SBY dengan suara pelan di ruangan aula Bidakara itu. Seketika suasana senyap.
 
Sebelum berpamitan, SBY sempat terbatuk. Kemudian, dia berkata, "Maaf, sebenarnya saya sedang batuk. Izinkan saya untuk minum," ujarnya. Ia lalu mengambil gelas berisi air putih di depannya. Setelah meneguk minuman, SBY berpamitan.
 
SBY, yang juga Ketua Umum Partai Demokrat, juga meminta maaf pada rakyat yang dia pimpin selama sepuluh tahun. Suara SBY kembali mengeras saat dia mengajak untuk mendukung presiden baru. "Saya mengajak semua rakyat untuk mempermudah tugas presiden baru," kata Presiden.
 
Musrenbang merupakan agenda tahunan di mana warga saling bertemu mendiskusikan masalah yang mereka hadapi dan memutuskan prioritas pembangunan jangka pendek. Musrenbang merupakan pendekatan bottom-up di mana suara warga bisa secara aktif mempengaruhi rencana anggaran daerah dan bagaimana proyek-proyek pembangunan disusun. Musrenbang diperkenalkan sebagai upaya mengganti sistem sentralistik dan top-down. (rep01/tpc)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index