Klinik UR akan Jadi RSUR di 2014

Klinik UR akan Jadi RSUR di 2014

PEKANBARU-Dalam waktu dekat klinik kesehatan Universitas Riau (UR) yang berada dalam lingkungan kampus Jalan HR Subrantas, akan menjadi Rumah Sakit Universitas Riau (RSUR). Bangunan RSUR tersebut akan menyamai RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru.

Demikian dikatakan Direktur RSUR dr Zulharman Med, Selasa (4/6/2013). Ia juga mengatakan, rencananya akan dijadikan RS Tipe B, tapi untuk saat ini baru rampung 1 gedung saja atau masih 10 persen. ''Jadi masih ada perkejaan 9 gedung lagi untuk dibangun,  dan kita berharap pemerintah dapat serius membantu pembangunannya,'' ungkapnya.

Selain itu ia juga mengatakan  RSUR ini, akan mulai dibuka mulai tahun 2014. Saat ini izinnya masih klinik dan sedang diurus menjadi Rumah Sakit. Kemungkinan menjelang akhir tahun 2013 akan keluar izinnya. ''Namun untuk statusnya saat ini masih menuju Tipe D. Itu dilihat dari faktor ruangan dan belum selesainya 9 gedung lagi. Tapi jika sudah selesai ke 10 gedungnya RSUR ini akan langsung menjadi Tipe B, dan akan menampung 1200 tenaga kerja nantinya,'' jelas dr Zulharman.

Untuk kesedian yang ada sekarang ini, untuk fasilitas kamar rawat inap yang ada di RSUR ini ada 2 Lantai, yang bisa menampung 60 pasien. Untuk ruangan tindakan operasi kecil sudah ada dan termasuk ruagan Radiologi, Laboratorium, USG dan juga Apotek. ''Hal itu sudah dapat menunjukkan kesiapan awal untuk menuju Rumah Sakit Tipe D,'' jelasnya lagi dilansir halloriau.com.

Zuharman mengungkapkan, rumah sakit ini, nantinya akan menjadi rumah sakit pendidikan bagi mahasiswa Kedokteran, Farmasi dan Keperawatan yang sedang melakukan pendidikan. Dengan begitu mereka bisa menerapkan keahlian mereka selama ini didapat dalam belajar, sebagai upaya penerapan bagi dokter yang belajar.

Namun untuk saat ini, pelayan yang dilakukan merawat mahasiswa UR saja, karena setatusnya masih klinik. Dan perawatan yang diberikan kepada mahasiswa gratis jika membawa kartu berobatnya.(rep2)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index