Miris, Penderita ISPA di Riau Meningkat Jadi 46.867 Jiwa

Miris, Penderita ISPA di Riau Meningkat Jadi 46.867 Jiwa
Penderita Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) di Riau kembali mengalami peningkatan. Hingga Kamis (13/3/2014), Dinas Kesehatan (Diskes) Riau mencatat sudah 46.867 jiwa yang terserang.
 
Jumlah ini meningkat 3.262 jiwa dibanding data yang masuk pada Rabu (12/3/2014) kemarin. Dimana tercatat sebanyak 43.605 jiwa yang teserang dari seluruh kabupaten/kota.
 
"Makin hari penderita ISPA di Riau semakin bertambah. Masyarakat harus waspada dan menjalan imbauan yang telah disampaikan," kata Kadiskes Riau, Zainal Arifin, Kamis (13/3/2014), sebagaimana dikutip dari GoRiau.
 
Ternyata bukan hanya ISPA, penderita beberapa penyakit lainnya juga mengalami peningkatan. Seperti penyakit mata meningkat menjadi 1.771 jiwa, penyakit kulit sebanyak 2.376 jiwa dan asma sebanyak 881 jiwa.
 
"Upaya yang terdekat hanya imbauan kepada masyarakat untuk melakukan kegiatan rutin di luar rumah atau ruangan," terang Zainal.
 
Sementara pembahasan untuk memperdalam lagi akan dilakukan Diskes Riau bersama Diskes seluruh kabupaten/kota dan Badan Lingkungan Hidup (BLH), ditambah sektor terkait lainnya, Jumat (14/3/2014) besok di Kantor Diskes Riau.*** (Rep01)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index