Ini Dia Daftar Film Terburuk Sepanjang 2013

 Ini Dia Daftar Film Terburuk Sepanjang 2013
JAKARTA-A Good Day to Die Hard, sekuel ke lima dari film Die Hard (1988) yang dibintangi Bruce Willis diganjar menempati peringkat pertama film terburuk 2013 versi situs hiburan milik New York Magazine vulture.com. Film besutan sutradara John Moore yang dirilis 14 Februari 2013 itu banyak mendapat apresiasi negatif dari para kritikus film maupun publik penonton.
 
Seperti dipetik vulture.com, kritikus film terkemuka Kyle Smith bahkan menyebut A Good Day to Die Hard film yang membosankan, ngelantur, dan sepayah (tragedi nuklir) Chernobyl.
 
Selain A Good Day to Die Hard, sejumlah film dengan bintang-bintang ternama juga masuk dalam daftar tersebut, di antaranya adalah After Earth (peringkat lima, dibintangi Will Smith), The Lone Ranger (peringkat enam, dibintangi Jhonny Depp), dan Only God Forgives (peringkat 7, dibintangi Ryan Gosling).
 
Berikut adalah daftar film terburuk 2013 berdasarkan jajak pendapat yang dilakukan vulture.com:
 
1. A Good Day to Die Hard
 
2. Grown Ups 2
 
3. Movie 43
 
4. The Big Wedding
 
5. After Earth
 
6. The Lone Ranger
 
7. Only God Forgives
 
8. Oz the Great and Powerful
 
9. The Counselor
 
10. The Internship. (rep05)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index