Kurban Karyawan RAPP, 72 Sapi dan 7 Kambing

 Kurban Karyawan RAPP, 72 Sapi dan 7 Kambing
PANGKALAN KERINCI - Hewan kurban yang disembelih warga Riau Komplek pada Hari Raya Idul Adha 1434 H sebanyak 72 ekor sapi dan 7 ekor kambing. Proses pemotongan dan pembagian daging dilakukan, Selasa (15/10), lalu.
 
Ketua Ikatan Muslim Riau Andalan (IMRA), Amru Mahalli yang diwakili Ketua Harian IMRA, Zulkifli, Jumat (18/10), mengatakan jumlah tersebut diperoleh dari karyawan RAPP  yang melaksanakan kurban di empat masjid di kawasan Riau Komplek.
 
Masing-masing di Masjid At-Taqwa Townsite I, Masjid Muhajirin BLI/Rukan, Masjid Al Mubarok Townsite II Lama, dan Masjid Nurul Mubarok Townsite II Baru, Pangkalan Kerinci. Jumlah hewan kurban tersebut mengalami peningkatan sebesar 5 persen dari tahun sebelumnya dengan 68 ekor sapi dan 4 ekor kambing. 
 
"Kesadaran warga Riau Komplek untuk berkurban semakin meningkat tiap tahunnya, hal ini dapat dilihat dari jumlah peserta kurban dan hewan yang dikurbankan,” katanya.seperti dilansir metro riau.
 
Daging-daging kurban tersebut dibagikan kepada semua peserta dan penghuni muslim di Riau Komplek. Selain itu, daging kurban  juga disalurkan kepada kaum dhuafa, anak yatim serta fakir miskin yang ada di Pangkalan Kerinci, Kecamatan Langgam maupun Kecamatan Pelalawan. 
 
Nurledi, Ketua Panitia Kurban Masjid At-Taqwa menjelaskan, hewan kurban tersebut dibagikan ke panti jompo di Kulim, Pekanbaru, Pesantren Langkan-Kecamatan Langgam dan beberapa desa yang warganya tidak melaksanakan kurban atau desa-desa yang kurbannya masih kurang. ‘’Selain sebagai ibadah, pola seperti ini kita lakukan untuk menggugah warga di desa tersebut untuk berkurban pada tahun-tahun yang akan datang. Alhamdulillah, untuk tahun ini, ada desa yang tahun sebelumnya tidak berkurban, tahun ini ikut berkurban,” ujarnya didampingi Ketua Badan Kemakmuran Masjid Riau Komplek, H Raylus. 
 
Sementara itu, khusus untuk  9 ekor sapi dari Masjid At-Taqwa dibagikan ke 9 mushalla yang ada di Desa Kuala Terusan, Delik, Sering, Lalang Kabung, Kebun Buatan I Asian Agri, Gang Ambisi dan BTN Lama. Dimana sapi-sapi tersebut disembelih di Masjid At-Taqwa kemudian langsung dibawa ke mushalla masing-masing oleh panitia untuk dibagikan kepada warga yang berhak mendapatkannya. 
 
Selain itu, hewan kurban juga dibagikan kepada 500 mustahik yang terdiri dari buruh dan para supir yang bekerja di seluruh bisnis unit perusahaan, serta para pembantu rumah tangga yang bekerja di seluruh perumahan Riau Komplek. Jumlah ini meningkat 100 orang dibandingkan tahun 2012 lalu yang berjumlah 400 orang. 
 
Rincian hewan dan persesta kurban, Masjid  At-Taqwa 273 peserta dengan 39 ekor sapi dan 1 ekor kambing dan Masjid Muhajirin sebanyak 44 peserta dengan 6 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Sementara itu untuk Masjid Al Mubarok jumlah peserta mencapai 105 peserta, dengan 15 ekor sapi dan Masjid Nurul Mubarok 88 peserta, dengan 12 ekor sapi dan 4 ekor kambing. Total jumlah peserta tahun ini mencapai 510 orang dengan jumlah hewan kurban sebanyak 72 ekor sapi dan 7 ekor kambing. (rep10)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index