Di Facebook, Prabowo Kalahkan Jokowi

Di Facebook, Prabowo Kalahkan Jokowi
Jakarta - Pertarungan menuju kursi Istana Presiden tak cuma berlangsung di dunia nyata, tapi juga di dunia maya. Para kandidat presiden atau wakil presiden juga berlomba di Facebook dan Twitter. Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto, contohnya, serius menggarap situs jejaring sosial. Di Facebook, misalnya, Prabowo aktif mengumpulkan penggemarnya. Hingga hari ini, 13 Agustus 2013, jumlah penggemar Prabowo menembus angka 3 juta. Angka itu mengalahkan para kandidat presiden lainnya, seperti Dahlan Iskan, Mahfud Md, Aburizal Bakrie maupun Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
 
"Prabowo menempati peringkat kelima politikus dunia yang mempunyai jumlah anggota Facebook terbanyak," demikian siaran pers kubu Prabowo menulis.
 
Peringkat pertama ditempati Presiden AS Barack Obama dengan 36 juta anggota, politikus dari Partai Republik, Mitt Romney dan Paul Ryan, berada di posisi kedua dan ketiga dengan 11 juta anggota dan 4 juta. Sementara, Presiden Meksiko Enrique Pea Nieto berada di peringkat 4 dengan 3,6 juta anggota.
 
Joko Widodo atau Jokowi di Facebook tercatat ada beberapa akun. Sebagian adalah akun tak resmi yang dibuat penggemarnya. Akun Jokowi (Joko Widodo), yang resmi sebagai gubernur mempunyai  jumlah penggemar 233.934. Akun Jokowi lainnya punya penggemar 60.417 orang. Ada lagi akun Joko Widodo dan Basuki T. Purnama dengan 199.675 penggemar. Yang juga punya penggemar banyak adalah akun Catatan Dahlan Iskan dengan jumlah penggemar 67.506 orang dan akun Dahlan Iskan 50.577 orang. 
 
Dalam siaran persnya, Prabowo menganggap keberhasilannya menembus angka penggemar 3 juta orang adalah momen penting. Angka itu dianggap sebagai angka keramat karena dengan angka tersebut menjadi faktor utama kemenangan Barack Obama di pemilihan presiden AS pada 2008 dan 2012.
 
Prabowo menulis di Facebook-nya: "Pada kesempatan ini, hari yang suci ini, saya ingin mengajak sahabat untuk bersama-sama berdoa. Berdoa untuk masa depan bangsa kita, berdoa untuk masa depan negara kita," kata Prabowo, seperti ditulis Tempo.co, Senin, (12/8).
 
Prabowo yakin jumlah pertumbuhan anggota Facebook dalam sebulan mencapai 170 ribu per bulan itu adalah dukungan besar terhadap rencananya untuk maju menjadi RI-1. Jumlah ini mengalahkan pertumbuhan anggota pada Facebook Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang berada pada kisaran 130 ribu anggota per bulan.
 
1. Prabowo Subianto - 3.024.950 anggota
2. Joko Widodo - 233.934 anggota
3. Dahlan Iskan - 67.506 anggota
4. Megawati - 37.000 anggota
5. Aburizal Bakrie - 26.000 anggota
6. Pramono Edhi Wibowo - belum memiliki halaman Facebook. (rep02)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index