IKMI Riau Komit Dukung Herman-Agus

IKMI Riau Komit Dukung Herman-Agus

PEKANBARU - Ikatan Masjid Indonesia (IKMI) Korwil Riau berkomitmen mendukung pasangan Herman Abdullah dengan Agus Widayat menjadi Gubernur Riau dan Wakil Gubernur Riau 2013-2018. Dukungan tersebut disampaikan oleh Sekretaris Umum IKMI Riau Ismardi Ilyas dalam silaturrahmi, Selasa (16/7).

Mantan Walikota dua periode ini hadir atas undangan silaturahmi dengan anggota IKMI se Riau untuk mempererat silaturrami. Ismardi Ilyas dalam kesempatan itu mengatakan, Herman Abdullah merupakan sosok yang sangat berjasa dengan organisasi IKMI ini.

Cikal bakal adanya gedung dakwah IKMI tidak lepas dari peran Herman Abdullah. "Sebab itu jauh sebelumnya kami sudah berkomitmen mendukung pak Herman dan Agus Widayat menjadi Gubernur-Wakil Gubernur Riau 2013-2018," ucap Ismardi.

"Sudah wajib bagi kami untuk mendukung calon gubernur yang mantan orang nomor satu dua periode di Kota Pekanbaru yang telah banyak berjasa kepada organisasi islam ikmi ini," tambahnya pula.

Sementara Herman Abdullah dalam sambutannya menyampaikan, IKMI tidak asing baginya. Karena ayahnya katanya juga pernah menjadi bagian dari IKMI. "IKMI tidak asing bagi saya, karena ayah saya juga bagian dari IKMI," ujarnya.

Ia menambahkan soal merintis gedung IKMI, dimana cikal-bakal berdirinya bangunan lembaga dakwa ini di atas tanah yang ia serahkan secara pribadi. "Alhamdulillah saya selamat sampai akhir masa jabatan saya," katanya.

Ia menambahkan, wajib katanya menolong organisasi Islam ini. Fungsi dan peranan IKMI ini jelas membina umat melalui bidang dakwah. Tentu ilmu dan pendidikannya lebih tinggi. "Alhamdulillah kebanyakan anggota IKMI lulusan luar negeri karena mau mengikuti perkemangan zaman," paparnya.

Yang menjadi fokus saat ini katanya bagaimana menjadikan generasi muda yang berakhlakulkarimah. Remaja masjid harus lebih hidup. Dulu semasa dirinya menjadi Walikota, banyak remaja melakukan kegiatan hari besar Islam bersama.

Kesempatan itu, Herman juga sedikit menyampaikan visi dan misinya maju sebagai calon Gubernur. Acara selain dihadiri Herman, juga terlihat Drs H Mukhsin Zahari Ketua Umum IKMI Provinsi Riau, H Ismardi Ilyas Sekretaris Umum IKMI dan Drs H Ali Mukni Penasehat Umum dan seluruh para muballigh/muballighah se-Riau. (rep05)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index