Gagal Tayang, Guru-Guru Gokil Streaming di Netflix

Gagal Tayang, Guru-Guru Gokil Streaming di Netflix

Jakarta - Produser rumah produksi Base Entertainment, Shanty Harmayn, mengatakan film Guru-Guru Gokil batal tayang di bioskop. Film tersebut bakal tayang di layanan streaming Netflix.

"Over The Top (OTT) seperti Netflix merupakan salah satu kanal distribusi yang penting untuk film. Oleh karena itu kami rilis lewat OTT," kata Shanty  melalui sambungan telepon, Rabu (15/7).

Shanty menjelaskan mulanya Netflix Asia Tenggara dan Selandia Baru memberi tawaran untuk menayangkan Guru-Guru Gokil beberapa bulan lalu. Sejak itu ia menggelar diskusi internal Base Entertainment.


Setelah itu, kata Shanty, Base Entertainment sepakat dengan Netflix untuk merilis Guru-Guru Gokil. Dengan begitu film ini menjadi konten orisinal Netflix kedua dari Indonesia setelah The Night Comes For Us.

"Kalau tanggal perilisan nanti akan diumumkan Netflix. Mereka yang mengatur sendiri perilisan di platform mereka," kata Shanty.

Ia menjelaskan bahwa keputusan ini diambil bukan tanpa memikirkan segi bisnis. Diketahui film yang tayang di OTT dibeli putus, sementara bila tayang di bioskop, pemasukan bisa lebih banyak bila penonton banyak.

"Saya enggak bisa bahas detail dari segi bisnis. Tapi yang pasti, keputusan yang berkaitan dengan bisnis sudah didiskusikan dengan matang," kata Shanty.

Berdasarkan siaran media Netflix, Guru-Guru Gokil akan tayang di 190 negara. Film ini akan dilengkapi dengan subtitle dalam 17 bahasa, di antaranya Inggris, Thailand, Jepang, Korea, Spanyol dan Prancis.


Guru-Guru Gokil sendiri bercerita tentang seorang guru bernama Taat Pribadi (Gading Marten). Ia dan temannya bekerja sama untuk kembali mendapatkan gaji mereka yang dicuri penjahat.

Mulanya Taat tidak ingin berprofesi sebagai guru. Namun secara perlahan perjalanan ini membuat ia menemukan persahabatan, cinta dan perdamaian dengan masa lalunya.

"Cerita-cerita hebat bisa datang dari mana saja dan kami akan terus bekerja sama dengan para pembuat film Indonesia serta menyaksikan lebih banyak cerita berkualitas dari Indonesia," kata Director Content Netflix Asia Tenggara dan New Zealand, Myleeta Aga.(rep05)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index