Wapres Resmikan Masjid dan Sarana Wisata di Bintan

 Wapres Resmikan Masjid dan Sarana Wisata di Bintan
Tanjungpinang-Wakil Presiden Jusuf Kalla melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, Minggu (31/5/2015). Dalam kunjungan kerjanya ini, Kalla akan meresmikan masjid se-Kabupaten Bintan dan Sarana Wisata Bintan. 
 
Rombongan Wapres tiba di Lapangan Udara TNI Haji Fisabilillah Tanjung Pinang kurang lebih pukul 08.45 WIB. Wapres beserta rombongan kemudian menuju Masjid Besar Baitul Makmur Tanjung Uban, Bintan. 
 
Nantinya, Kalla akan menandatangani prasasti sebagai tanda peresmian masjid, didampingi Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Menteri Pariwisata Aief Yahya, serta Gubernur Kepulauan Riau HM Sani, dan Bupati Bintan Anshar Ahmad. 
 
Selesai meresmikan masjid, Wapres menuju Kawasan Lagoi Bay untuk meresmikan sarana wisata di sana. Salah satunya adalah dengan menandatangani Prasasti Plaza Lagoi Bay dan The Sanchaya. 
 
Di samping itu, Kalla akan menyaksikan penandatanganan sejumlah perjanjian, antara lain management agreement antara PT Bintan Resort Cakwarala dengan PT Pasaraya Tosersajaya. Kemudian penandatanganan definitif agreement antara PT Alam Bintan Lestari dengan Starwood Hotel and Resort. 
 
Ada pula pendatanganan kerjasama lainnya, yakni PT Serasi Mandiri Bintai dengan PT Prime Plaza Management, PT Bintan Pelangi Resor dengan PT Accor Asia Pacific (Ibis Style), PT Bintan Pelangi Resor dengan PT Accor Asia Pacifiic (Novotel), PT Malka Graha Bintan dengan Dialoog Hotel, serta PT Tata Disantara dengan Ambhara Hotel. 
 
Selanjutnya, rombongan Wapres dijadwalkan menuju Swiss Belhotel di kawasan Lagoi kemudian menuju Ria Bintan. Hingga pada pukul 16.00 WIB, rombongan Wapres kembali terbang menuju Jakarta. (rep05)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index