Asik, Pemerintah Pusat Bantu Pekanbaru 60 Bus

 Asik, Pemerintah Pusat Bantu Pekanbaru 60 Bus
PEKANBARU - Sebagai apresiasi pemerintan pusat terhadap kebersihasil kota Pekanbaru dalam mengelola Trans Metro Pekanbaru (TMP), pemerintah Pusat tahun 2015 ini memberikan bantuan sebanyak 60 unit bus ukuran menengah kepada Pemko Pekanbaru.
 
"Dengan adanya tambahan 60 unit bus ukuran menengah itu, diharapkan arus transportasi massal di Pekanbaru akan semakin lancar dan berkembang di masa-masa mendatang," ungkap Wakil Ketua DPRD Pekanbaru, Sgit Yuwono ST, Selasa (7/4).
 
Dia berharap bantuan 60 unit bus ini diprioritaskan sebagai sarana angkutan bagi para pelajar di Pekanbaru. Untuk itu Pemko Pekanbaru harus merumuskan jalur-jalur yang belum dimasuki angkutan umum untuk diisi 60 bus bantuan pusat ini.
 
Jalur-jalur baru tersebut sedapat mungkin melalui sekolah-sekolah yang ada di Pekanbaru, sehingga dapat dijadikan oleh pelajar sebagai alat transportasi utama mereka ke sekolah. "Para pelajar memang harus kita prioritaskan," tambahnya.
 
Sementara itu, Kepala Dishubkominfo Pekanbaru, Ir Syahril mengatakan bantuan 60 bus untuk Pekanbaru itu merupakan respon dari pemerintah pusat atas proposal yang diajukan Pemko Pekanbaru untuk penambahan armada bus baru.
 
Semu Pemko Pekanbaru mengajukan proposal bantuan untuk 100 unit bus dan ternyata yang dikabulkan pemerintah pusat sebanyak 60 unit. "Sekarang bantuan tersebut masih dalam proses dan mudah-mudahan dalam waktu dekat ini akan segera turun," ungkapnya.(rep05/mcr)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index