Mantap, Kota Pekanbaru Peringkat 5 Kota Tersehat di Indonesia

 Mantap, Kota Pekanbaru Peringkat 5 Kota Tersehat di Indonesia
Pekanbaru-Masyarakat kota Pekanbaru boleh merasa bangga. Pasalnya berdasarkan data Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI kota Pekanbaru masuk ke dalam 10 kota tersehat di Indonesia, bahkan Pekanbaru berada pada peringkat kelima.
 
Berdasarkan Rilis dari Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI, Jumat (20/3) menyebutkan instansi ini telah mengumpulkan data dan penelitian yang jadi indikasi kota sehat, dan akhirnya terpilih 10 kota tersehat di Indonesia.
 
Penelitian dilakukan berdasarkan Indeks Pembangunan Kesehatan Masyarakat (IPKM). Indeks ini dinilai dari 7 indikator. Yaitu, kesehatan balita, kesehatan reproduksi, pelayanan kesehatan, perilaku kesehatan, penyakit tidak menular, penyakit menular, dan kesehatan lingkungan.
 
Kemudian untuk bobot, indikator dibagi lagi menjadi 4 unsur. Yaitu, besar dan luas masalah yang ada di masyarakat, dampak terhadap status kesehatan, kecepatan penanganan dan masalah kesehatan yang tak bisa diselesaikan.
 
Dari model indeks ini dinilailah seluruh kota yang ada di Indonesia. Setelah dihitung, tersebutlah 10 kota yang termasuk paling sehat. Di posisi pertama ada Gianyar di Bali. Di tahun sebelunya, kabupaten ini berada di posisi kelima dan tahun ini melesat ke posisi pertama.
 
Posisi kedua masih berasal dari Bali yaitu Denpasar yang turun satu peringkat dari tahun lalu. Posisi ketiga Kediri (Jawa Timur), posisi keempat Tabanan (Bali) dan posisi kelima adalah kota Pekanbaru.
 
Sedangkan posisi keenam diperoleh Madiun (Jawa Tengah), posisi ketujuh Salatiga (jawa Tengah), posisi delapan Bukittinggi (Sumatera Barat), posisi sembilan Badung, dan posisi kesepuluh Magelang (Jawa Tengah).(rep05/mcr)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index