Bupati Yopi Harap Peresmian Pasar Kerubung Jaya Bantu Ekonomi Warga

 Bupati Yopi Harap Peresmian Pasar Kerubung Jaya Bantu Ekonomi Warga
Rengat-Pembangunan fasilitas umum terutama pasar hingga ke desa, terus dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau melalui Dinas Perindutrian Perdagangan dan Pengelolaan Pasar (Disperindagpas) setempat. 
 
"Pembangunan pasar merupakan salah satu upaya peningkatan perekonomian masyarakat," tegas Bupati Inhu, Yopi Arianto.
 
Ini disampaikan orang nomor satu di Inhu tersebut dalam peresmian pasar Kerubung Jaya di kecamatan Batang Cenaku, akhir minggu lalu yang ditandai dengan pemberian secara simbolis izin penampatan pasar tersebut kepada pedagang.
 
Yopi menyatakan akan betusaha memenuhi keinginan masyarakat terutama pedagang untuk menambah kios-kios yang ada pada passar tersebut, sehingga proses jual beli yang berarti giat ekonomi akan lebih maksimal lagi terjadi dipasar dan pembangunan tersebut tidak hanya di Batang Cenaku tetapi juga di 13 kecamatan lainnya di Inhu.
 
Bupati berharap, dengan adanya pembangunan pasar yang diberi nama Muda Berkarya tersebut, seluruh elemen masyarakat dapat merasa memiliki pasar ini, sehingga pasar bisa terus terjaga dan dapat menjadi sumber kebutuhan masyarakat.
 
Bupati mengakui maasih adanya kekurangan dalam pembangunan ini, terutama dalam ketersediaan tempat MCK yang belum maksimal, namun kedepan akan direalisasikan pada tahap pembangunan berikutnya, sehingga kenyamanan para pedagang dan konsumen juga didappat saat bertransasksi.
 
Sementara itu Kadisperindagpas, Hasman Dayat menyebbutkan anggaran pembangunan pasar ini mencapai 1 milyar rupiah. Tujuan pembangunan ini diantaranya peningkatan sarana perekonomian masyarakat serta mendorong dqan meningkatkan ekonomi masyarakat itu sendiri.
 
Ditambahkannya, pembangunan pasar ini terdiri dari 35 los basah, 124 los kering dengan keaktifan hari pasarnya adalah hari senin. "Kedepan diharapkan dengan intensitas perputaran ekonomi yang cukup tinggi nantinya akan dapat menjadi salah atu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) Inhu, harapnya. (rep05/mcr)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index