24 Juni, PPDB SMA Mandau Dimulai

 24 Juni, PPDB SMA Mandau Dimulai

DURI - Sesuai dengan surat resmi dari Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) bagi siswa tingkat SMA dan SMK Negeri tahun 2013  di Kecamatan Mandau dimulai pada 24-29 Juni mendatang.

"Hasil seleksi PPDB tersebut akan diumumkan pada 1 Juli 2013 dan aktivitas belajar mengajar sudah dimulai pada 8 Juli  mendatang setelah melaksanakan MOS," kata Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Mandau Nazmi SPd melalui Ketua  Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S)  Tingkat SMA se Kecamatan Mandau, Drs Akmal, Minggu (16/6) dikutip Utusanriau.com.

Dikatakan Akmal yang juga Kepala Sekolah SMAN 3 Mandau, sesuai dengan aturan yang diterima  dari Dinas Pendidikan Bengkalis untuk tahun ajaran 2013 -2014 setiap sekolah SMA Negeri memperoleh kuota yang telah ditentukan.

Diantaranya SMAN 1,2,3 dan 4 Mandau memperoleh kuota  masing masing 9 rombel. Sementara SMAN 5 sebanyak 3 rombel, SMAN 6 sebanyak  7 rombel dan SMAN 7 hanya 4 rombel dan SMNAN 8 dan 9 hanya diberi kuota 5 rombel. Dan untuk SMKN 1 Mandau diberi kuota sebanyak 9 rombel dengan jumlah rombel secara keseluruhan sebanyak 69 rombel Masing masing rombel sebanyak 32 orang hingga 37 orang.

"Kita harapkan dengan kuota yang sudah ditetapkan bagi setiap sekolah dapat menerima semua siswa lulusan SMP tahun ini yang jumlahnya mencapai 3097 orang,” harap Akmal.

Ditambahkan, dalam sistem PPDB mendatang pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis juga memberikan aturan kepada pihak sekolah agar memprioritaskan anak dari warga yang berdomisili di lingkungan sekolah. "Selain itu juga bagi siswa yang berprestasi baik di bidang olah raga dan seni," pungkas Amal. (rep05)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index