Inilah Keajaiban dan Khasiat Air Zamzam

 Inilah Keajaiban dan Khasiat Air Zamzam
Air Zamzam memiliki arti penting di dunia muslim. Umat Islam minum air suci tersebut ketika mereka mengunjungi Mekah saat menunaikan ibadah haji. Mereka juga membawa air Zamzam saat kembali ke negara asal masing-masing sebagai oleh-oleh.
 
Zamzam tidak seperti air lainnya karena mengandung banyak mineral penting yang memberi efek penyembuhan dan memiliki rasa yang khas. Kesaksian tentang manfaat minum Zamzam telah didokumentasikan sepanjang sejarah Islam dan dibuktikan oleh ilmu pengetahuan modern, harian Al-Riyadh melaporkan.
 
Sumur Zamzam terletak di tempat yang paling suci di dunia Islam, Mekah. Menurut sumber-sumber sejarah, sumur Zamzam digunakan 4.000 tahun yang lalu mengairi pertanian. Mekah terhubung ke beberapa terowongan bawah tanah yang mengarah ke sumur Zamzam, yang terletak 20 meter sebelah timur dari Ka'bah dan memiliki kedalaman 40 meter.
 
Selain dihormati dan disucikan umat Islam sedunia, air Zamzam juga salah satu kebanggaan besar Kerajaan. Penjaga Dua Masjid Suci Raja Abdullah telah menempatkan pentingnya perawatan dan pemeliharaan sumur Zamzam.
 
Hal itu untuk memastikan bahwa air Zamzam selalu tersedia bagi para jamaah dan pengunjung Masjidil Haram. Pemerintah juga telah membangun pabrik-pabrik pengemasan air Zamzam yang dikelola negara.
 
Air Zamzam juga sudah disertifikasi secara internasional memiliki khasiat untuk kesehatan. King Faisal Specialist Hospital & Research Centre di Riyadh menguji sampel air Zamzam untuk membuktikan kemurnian air dan banyaknya mineral berharga yang dikandungnya. 
Selama pemeliharaannya, air Zamzam didistribusikan dalam tabung 10 liter dan diawasi secara terus-menerus. Tidak hanya itu, pengujian sering dilakukan untuk memastikan bahwa air tersebut sehat bagi tubuh manusia.
 
Dengan menggunakan teknologi canggih seperti ICP-MS dan ICP-OES, para peneliti telah menemukan air Zamzam kaya akan mineral berharga yang berfungsi mengoptimalkan tubuh. Selain itu, Nabi Muhammad (saw) menyebutkan air Zamzam sebagai obat penawar penyakit.
 
Ahli hukum dan teolog terkenal, Ibnu Qayyim, mencatat air Zamzam memiliki kualitas penyembuhan yang demikian bagus, sehingga bagi manusia yang meminumnya dapat bertahan hidup tanpa merasa lapar. Dalam sebuah insiden yang dikisahkan dalam bukunya, "Prophetic Medicine”, Ibn Qayyim jatuh sakit selama salah satu perjalanan ke Mekkah.
 
Ia mencari dokter atau obat, tetapi tidak menemukannya. Dia akhirnya minum air Zamzam dan membaca Surah Fatiha setiap menyesap Zamzam. Ia mengaku air itu menyembuhkan tubuhnya dan setelah kejadian ini, Ibn Qayyim selalu membawa air Zamzam kemanapun dia pergi.
 
Tak terhitung berapa sampel telah diteliti selama 20 tahun terakhir. Dan kadungan mineral berharga seperti kromium, selenium, kalsium, magnesium, kalium dan natrium tetap tinggi dan konsisten selama bertahun-tahun. Air Zamzam sangat bermanfaat bagi mereka yang menderita kekurangan kalsium karena jika diminum memberikan 3 gram kalsium per hari. (rep05)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index