Penghijauan Jadi Perhatian Serius Desa Sepahat

 Penghijauan Jadi Perhatian Serius Desa Sepahat

BUKITBATU-Program penghijauan di pedesaan menjadi perhatian serius bagi Desa Sepahat Kecamatan Bukit Batu yang pernah menyandang predikat desa terbaik selama beberapa tahun berturut-turut sejak kepemimpinan Kepala Desa, Hasan Asyari.

Penghijauan yang digiatkan Asya’ari tersebut untuk menindaklanjuti program pemerintah pusat yang dicanangkan oleh Presiden SBY terkait 'Penanaman 1 Milyar Pohon' seluruh Indonesia sejak tahun 2011 lalu. Untuk mewujudkan program itu, Desa Sepahat Kecamatan Bukit Batu terus melakukan penanaman dan penghijauan di setiap tepi jalan raya desa tersebut

Menurut Hasan Asyari penanaman pohon perlu digiatkan untuk diwariskan kepada anak cucu kelak. selain bermanfaat memeprindah desa, pohon-pohon di tepi jalan dan juga bunga-bunga yang ditanam juga dapat meminimalisir pencemaran udara oleh kendaraan-kendaraan bermotor yang selalu melintas

"Penanaman pohon dan juga bunga-bunga di tepi jalan raya ini memiliki misi akan menghijaukan Desa Sepahat. Oleh karena itu, semoga kepedulian bukan hanya datang pemerintah desa, tetapi peran serta masyarakat dan perusahaan-perusahaan di kecamatan bukit batu nantinya dapat berpartisipasi menghijaukan daerah kita ini," ujar Hasan Asyari, Minggu (9/6) seperti dilansir metroriau.

Hasan berharap ada regenerasi yang mencintai lingkungan hidup dalam misi penghijauan di Desa Sepahat. Dalam penanaman berbagai pohon bukan hanya asal tanam, tapi harus berkelanjutan dapat menanam sekaligus melakukan pemeliharaan secara kerkesinambungan. (rep05)
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index