Perjuangakan Aspirasi

BEM UNIKS Hadiri Rakerda Se Riau

BEM UNIKS Hadiri Rakerda Se Riau

BANGKINANG, RiauDaily.com - Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Se Riau (BEM SRI) Ke V Tahun 2018 adalah sebuah agenda wajib BEM Se Riau untuk membahas laporan pertanggungjawaban dan rekonstruksi struktur pusat Aliansi BEM SRI.

Evaluasi program kerja yang telah disusun pada RAKERDA tahun 2018, menentukan tuan rumah Musda BEM Se Riau Tahun 2019, mempererat tali silaturrahmi antar mahasiswa seluruh Riau.

Pelaksanaan rakerda ini dengan mengusung tema “Peran Mahasiswa dan Fungsi Pemerintah Dalam Peningkatan Perekonomian serta Sumber Daya Manusia di Provinsi Riau”.

Kegiatan Rakerda Aliansi BEM SRI Tahun 2018 dilaksanakan selama tiga hari di Bangkinangn, Kabupaten Kampar. Jum’at - Minggu, 27- 29 Juli 2018. Kegiatan ini diselenggarakan STIE Bangkinang, Universitas Pahlawan, Politeknik Kampar dan Wahana Komputer Bangkinang.

Delegasi BEM Universitas Islam Kuantan Singingi pada Rakerda BEM Se Riau sebanyak 2 orang yakni, Presma BEM UNIKS Agustin Sudirman, dan Mentri Luar Kampus Irhansyah.

Presma BEM UNIKS Agustin Sudirman selaku Korda Kuansing mengatakan akan selalu menjalin komunikasi baik dengan teman-teman BEM Se Riau dalam memperjuangkan hak-hak Masyarakat Riau khususnya di Kabupaten Kuantan Singingi.

"Kami datang ke Rakerda 2018 adalah salah satu bentuk bukti keseriusan kami dalam menyampaikan aspirasi masyarakat Kuansing. Semoga Rakerda Tahun ini berjalan sukses tanpa halangan apapun, itu harapan kami serta tercapai semua tujuan nantinya," pungkasnya.***

#Pendidikan

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index